
Teknologi.id - WhatsApp menghadirkan fitur baru yang memungkinkan pengguna menambahkan musik ke Status WA, mirip dengan fitur Instagram Stories. Dengan tambahan ini, pengguna bisa menyematkan lagu favorit—baik instrumen maupun lagu yang sedang viral—langsung ke dalam status mereka tanpa perlu aplikasi tambahan.
Sebagai aplikasi pesan instan yang populer, WhatsApp terus berkembang dengan berbagai fitur menarik. Selain berkirim pesan dan melakukan panggilan, pengguna juga dapat mengirim foto, video, pesan suara, serta melakukan video call dengan mudah. Kini, dengan hadirnya fitur musik, Status WA akan terasa lebih hidup dan ekspresif.
Jika ingin mencoba fitur ini, berikut langkah-langkah untuk mengaktifkannya:
Baca juga: Cara Mengatasi Foto Buram Saat Kirim dan Terima di WhatsApp
Cara Mengaktifkan Fitur Musik di Status WhatsApp
1. Perbarui WhatsApp ke Versi Terbaru
- Buka Google Play Store (Android) atau App Store (iOS).
- Cari aplikasi WhatsApp.
- Jika tersedia pembaruan, klik Update untuk mendapatkan versi terbaru.
2. Hapus Cache WhatsApp
- Tekan dan tahan ikon WhatsApp di layar ponsel hingga muncul menu.
- Pilih Info Aplikasi.
- Masuk ke bagian Penyimpanan.
- Klik Hapus Cache untuk mengosongkan data sementara yang mungkin menghambat fitur baru.
- Kembali ke menu sebelumnya, lalu pilih Paksa Berhenti.
Baca juga: Cara Laporkan & Lacak Nomor Penipu di WhatsApp agar Kapok
3. Tambahkan Musik ke Status WA
Setelah memperbarui aplikasi dan menghapus cache, kini saatnya mencoba fitur musik di Status WhatsApp:
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Masuk ke tab Pembaruan.
- Klik ikon kamera untuk membuat Status baru.
- Pilih foto atau video yang ingin diunggah.
- Di bagian atas layar, akan muncul ikon musik. Klik ikon tersebut.
- Pilih lagu yang ingin digunakan.
- Tentukan bagian lagu yang akan diputar pada status.
- Klik Done, lalu kirim Status seperti biasa.
Dengan fitur ini, pengguna bisa lebih bebas berekspresi melalui Status WhatsApp yang kini semakin menarik. Pastikan WhatsApp Anda sudah diperbarui agar bisa menikmati fitur ini!
(dwk)
Tinggalkan Komentar